Selamat Datang di Belajar Ngeblog di BLOG Curahan Hati,berbagi cerita,pengalaman,oky...

Senin, 08 April 2013

Memaknai Pertemuan dan Perpisahan

Di dalam hidup, banyak orang yang datang dan pergi
Alloh jumpakan kita dengan orang-orang yang Ia gariskan di Lauhul Mahfuz-Nya yang datang silih berganti
Ada yang melintas dalam segmen singkat, namun membekas keras.
Ada yang telah lama berjalan beiringan, tetapi tak disadari arti kehadirannya
Ada pula yang begitu jauh di mata, sedangkan penampakannya melekat di hati.
Ada yang datang pergi begitu saja seolah tak pernah ada.
Semua orang yang pernah singgah dalam hidup kita bagaikan kepingan puzzle
yang saling melengkapi dan membentuk sebuah gambaran kehidupan
Maka sudah fitrah, bila ada pertemuan pasti ada perpisahan..
Di mana ada awal, pasti akan ada akhir.
Akhir sebuah perjalanan, ia akan menjadi awal bagi perjalanan lainnya,,,
Sebuah perpisahan,  ia akan menjadi awal pertemuan dengan sesuatu yang baru.. well, That’s life must be
Temans, ada saat dimana kita bersama, di satu sisi ada saat kita dalam  kesendirian
Pertemuan begitu mengesankan, dan perpisahan begitu menyedihkan
But life must go on,, hidup harus tetap move on ke depan
kita harus tetap bergerak, menatap dan meraih masa depan.
tidak pantas rasanya jika kita hanya mengelukkan pertemuan namun menyesalkan sebuah perpisahan dengan mereka yang pernah hadir dalam ruang hidup kita
karna mereka bagai dua sisi mata uang yang selalu ada dan beriringan..
Saudaraku, aku katakan padamu sesuatu :
bertemu denganmu adalah takdir..
Menjadi temanmu adalah pilihan,,
Bersahabat denganmu adalah sebuah kesempatan
dan menjadi saudaramu adalah sebuah kebahagiaan..
Rabb, Terimakasih, selama perjalanan hidup ini saya dipertemukan dengan banyak orang-orang baik,,

Temans, barangkali perpisahan adalah sesuatu yang menyedihkan, barangkali tidak ada satu orang pun yang ingin merasakannya. Tapi seperti kata pepatah bahwa di dalam setiap pertemuan pasti ada perpisahan. Maka, itulah takdir yang akan selalu diemban manusia, tak terkecuali pada dirimu dan diriku.
Perpisahan mengajarkan kita bahwa tidak ada hubungan yang kekal di dunia ini, semua yang bersama kita saat ini, suatu saat kelak pasti akan meninggalkan kita
Namun… perlu diingat bahwa PERPISAHAN juga TIDAK KEKAL, Semoga di syurga kelak kita bisa berkumpul kembali dengan orang-orang yang pernah berpisah dengan kita di dunia…
Bertemu karna Alloh, maka berpisahpun karna Alloh. Karna Ia telah menyelipkan perasaan cinta di antara kedua momen itu, hingga tersemailah sebuah rasa persaudaraan, yaitu mencintai karna Alloh :)
Hanya seuntai doa yang dapat aku sampaikan padamu :
Sesungguhnya Engkau tahu Bahwa hati ini telah berpadu Berhimpun dalam naungan cintaMu, Bertemu dalam ketaatan, Bersatu dalam perjuangan, Menegakkan syariat dalam kehidupan. Maka, Kuatkanlah ikatannya, Kekalkanlah cintanya, Tunjukilah jalan-jalannya, Terangilah dengan cahayamu yang tiada pernah padam, Ya Rabbi bimbinglah kami….
Notes ini dipersembahkan bagi mereka yang pernah singgah dan hadir di sepanjang perjalanan hidupku hingga hari ini…
Semoga Alloh tetap menyatukan hati-hati kita, di belahan bumi Alloh manapun kalian berada


Tidak ada komentar:

Posting Komentar